African Tribal Makeup for beginner
April 11, 2018my "African tribal Makeup" |
haihaihai
sesuai dengan judul postingan ini yaitu "African Tribal Makeup for beginner" aku akan sharing bagaimana aku membuat makeup look ini secara simple. Don't worry jika teman-teman ga punya facepainting ataupun body painting karena pada look ini aku hanya menggunakan makeup drugstore dan DIY Face painting yang harganya affordable / ramah kantong bagi anak kos 😁😁
baca juga : Barbie Makeup Collaboration with beautiesquad
baca juga : Fishtail Eyebrow Collaboration / Alis Ekor ikan kekinian
AFRICAN TRIBAL is
berdasarkan maknanya " tribal " artinya suku. sehingga "African Tribal Makeup" memiliki arti Makeup suku Afrika. Motif Tribal sendiri lebih menonjolkan corak garis yang sejajar dan memiliki bermacam warna yang berasal dari pakaian suku di dunia. (sumber: google)
Nah pada Makeup look ini aku menonjolkan sisi Afrika nya karena sesuai dengan tema Makeup ku bersama teman-teman indobeautysquadwww.instagram.com/indobeautysquad.
sebenarnya, motif tribal memiliki arti-arti tersendiri bagi masyarakat Afrika, seperti hal nya motif batik bagi kita warga Indonesia yang memiliki makna-makna tersendiri.
MY AFRICAN TRIBAL MAKEUP
Bersadarkan hasil searching di Pinterest dan google, akhirnya aku memilih motif tribal yang berwarna putih.
kenapa?
Karena lebih affordable mengingat aku masih pemula di dunia per makeupan dan tidak memiliki facepainting sama sekali. And then, aku membuat DIY face painting yang ramah lingkungan dan ramah di kantong alias super affordable deh. hanya saja ketahanannya ga bakal bisa nandingin snazaroo, dan teman-temannya.
berikut step by step nya:
step by step "African tribal makeup" |
sesuai dengan judulnya "African Tribal Makeup for beginner" maka aku menggunakan all product nya adalah drug store yang super affodable (cocok buat anak kos)
👸 PART 1
1. Primer : aku menggunakan Wardah Sunscreen Gel sebagai primer sekaligus moisturizer
2. Foundation: aku menggunakan foundation Purbasari Matte warna kuning gading di campur warna natural
3. Aku mulai ngeblend foundation menggunakan spons / beauty blender no brand
4. Aku menggunakan bedak Marck + wardah untuk melapisi foundation menggunakan brush
5. Wardah exclusive lipstick shade Nude sebagai warna transisi dan warna dasar pada kelopak mata
6. Warna gold dari Pixy Eyeshadow di kelopak mata, dan warna hitam nya pada sudut mata/ outer v
7. Warna biru dari eyeshadow palette nya Mukka untuk mempertegas efek win
8. Aku menggunakan eyeshadow brush ketika mengaplikasikan eyeshadow biru
9. Bulu mata palsu yang cukup cetar untuk memperindah mata (bulu mata nya aku beli di Metro Swalayan ga terlalu jauh dari Rumah Sakit USU)
step by step "African tribal makeup" |
1. Pixy highlighting & shading sebagai contour wajah
2. Catrice highlighter dari eyeshadow palette nya sebagai highlighter
3. Aku mengaplikasikan highlighter menggunakan fan brush
4. Red Lipstick dari Face2Face
5. Aku mulai mengaplikasikan DIY Face painting pada atas hidung untuk membuat garis lurus segaris dengan hidung dari kening hingga dagu
6. Membuat dot-dot bawah mata menggunakan pencil brush
7. Juga tidak lupa membuat dot-dot pada kening (diatas alis mata)
8. Finish, African Tribal Makeup tetapi masih kurang lengkap kalau hijab nya tidak dibuat turban
9. falaaa, african tribal makeup for beginner yang super affordable.
guys, that's all sharing-sharing dari ku. Harap dimaklumi kalau makeup nya ga terlalu rapi dan bagus seperti beauty vlogger yang sudah hits. hehehe
see you on my next post
contact me :
facebook 👉 https://www.facebook.com/ira.azjhar
twitter 👉 https://twitter.com/irabintiazhari
instagram 👉 https://instagram.com/irabintiazhari
path 👉 https://path.com/irabintiazhari
ask fm 👉 https://ask.fm/irabintiazhari
0 Comments